Lomba Azan Bapak-Bapak Meriahkan Festival Anak Saleh di Gampong Paya Peunaga

Gampong Paya Peunaga menggelar Lomba Azan Bapak-Bapak dalam rangkaian Festival Anak Saleh yang berlangsung meriah.

Acara ini juga dimeriahkan dengan ceramah peringatan Isra Mi’raj, yang semakin menambah semangat masyarakat dalam mengikuti kegiatan keagamaan tersebut.

Kegiatan yang digelar di meunasah gampong ini mendapat antusiasme tinggi dari warga. Para peserta lomba azan yang berasal dari kalangan bapak-bapak menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam mengumandangkan azan dengan lantunan yang merdu dan penuh penghayatan.

Dalam kesempatan itu, Wakil Ketua I STAI Darul Hikmah Aceh Barat, Yusdarman, M.Ag., yang turut hadir dalam acara tersebut menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif Pemerintah Gampong Paya Peunaga.

“Kegiatan seperti ini sangat positif dalam membangun semangat keislaman di tengah masyarakat. Lomba azan bukan hanya sekadar perlombaan, tetapi juga menjadi bentuk syiar Islam yang mengajarkan pentingnya panggilan kepada salat dengan suara yang indah dan penuh kekhusyukan,” ujar Yusdarman, M.Ag.

Ia juga berharap agar kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan di masa mendatang untuk meningkatkan kecintaan masyarakat terhadap ajaran Islam.

Sementara itu, panitia penyelenggara menyampaikan bahwa acara ini tidak hanya bertujuan untuk mencari pemenang, tetapi juga sebagai ajang mempererat silaturahmi dan menanamkan nilai-nilai keagamaan di tengah masyarakat.

Festival Anak Saleh yang dirangkai dengan lomba azan dan ceramah Isra Mi’raj ini menjadi bukti nyata bahwa masyarakat Gampong Paya Peunaga memiliki semangat tinggi dalam menjaga tradisi keagamaan dan membangun lingkungan yang Islami.